Senin, 10 Mei 2010

TEKNOLOGI CD-ROM DAN DVD-ROM DALAM KOMUNIKASI BISNIS

TEKNOLOGI CD-ROM DAN DVD-ROM DALAM KOMUNIKASI BISNIS

A. Teknologi Informasi, CD-ROM, dan DVD-ROM
Kehadiran teknologi informasi (TI) mempunyai efek hampir ke siap kehidupan manusia. Teknologi informasi sendiri adalah suatu prodak yang tidak berwujud (intangible product). TI tidak dapat disentuh, dicium, atau dirasa, tetapi dapat dilihat keberadaannya dalam dunia nyata.
Teknologi informasi yang mengalami perkembangan luar biasa saat ini adalah munculnya produk cakram optic (optical disc) dalam format DVD-ROM. Meskipun relative baru, teknologi DVD-ROM memiliki daya tarik yang mempesona karena daya simpannya yang luar biasa, kemampuannya dalam hal pemindahan data, dan kapasitas memori yang tersedia.

B. Pengertian CD-ROM, dan DVD-ROM
Secara fisik, CD-ROM, CD-RW, DVD-RW, dan DVD-RW, sama dengan CD yang telah menjadi standar dalam dunia industri musik. CD merupakan disket optic yang dapat mencatat dan menyimpan data secara digital. Data yang dapat disimpan bermacam-macam baik teks, foto, audio, grafik, video, dan software. Sebuah CD-ROM dapat menyimpan 650 MB informasi atau sekitar 1500 floppy disk high density (HD) atau 250.000 halaman teks. Pemanfaatan CD-ROM secara ekonomis lebih efisien daripada disket, selain itu juga lebih awet dan tidak mudah rusak dibandingkan disket. Selain mempunyai kelebihan CD-ROM juga mempunyai keterbatasan seperti pemakai CD-ROM hanya bisa membaca informasi dan tidak dapat melakukan revisi atau mengedit.
Bagaimana dengan DVD-ROM? Meskipun secara fisik sama dengan CD-ROM, perbedaan yang paling mencolok adalah kapasitas simpan DVD-ROM yang mencapai 4,7 GB atau 47000 MB. DVD memiliki beberapa macam format fisik, antara lain DVD-ROM, DVD-R, DVD-RW, DVD+R, DVD+RW, dan DVD-RAM. DVD-ROM hanya dapat dibaca saja tanpa penambahan atau pengurangan. DVD-R dapat dipergunakan untuk menulis sekali saja. DVD-RW dapat digunakan untuk menulis dan menghapus lebih dari satu kali proses.
Orang sering mengaitkan CD-ROM atau DVD-ROM dengan hiburan (entertainment) dan pendidikan (education). Namun secara umum CD-ROM dapat dipandang tidak hanya dari sisi hiburan dan pendidikan tetapi juga dari sisi bisnis.

C. Manfaat teknologi CD-ROM/DVD-ROM
Kapasitas penyimpanan data CD-ROM/DVD-ROM yang relative sangat besar ini memberikan manfaat yang luar biasa bagi dunia pendidikan dan dunia bisnis.
1. Dunia Pendidikan
Bagi dunia pendidikan, kehadiran CD-ROM dan DVD-ROM memberikan manfaat yang sangat besar bagi siswa, mahasiswa, maupun para pengajar pada semua level. Pada perpustakaan dapat digunakan untuk menyimpan dan memanggil sejumlah besar referensi buku-buku, surat kabar, majalah, ensiklopedia, direktori nomor telepon, direktori perusahaan, jurnal, artikel, atau abstrak disertasi.
Di Negara-negara yang sudah maju, proses belajar-mengajar dan pelatihan kepada para mahasiswa sudah memanfaatkan CD-ROM dan DVD-ROM. Para mahasiswa dapat mengakses berbagai informasi penting tentang profil suatu perguruan tinggi, mulai sejarah berdirinya suatu perguruan tinggi sampai kegiatan akademik,riset dan pengabdian masyarakat semua dapat diakses dengan sangat mudah.
Beberapa buku ensiklopedia ternama seperti Grolier, Britannica, Webster, Compton dan infopedia telah disajikan dalam format CD-ROM. Berbagai informasi yang dibutuhkan para penggunanya tersedia dalam buku ensiklopedia itu.
2. Dunia Bisnis
Bagi dunia bisnis, keberadaan CD-ROM dan DVD-ROM dapat digunakan sebagai sarana untuk memperkenalkan produk-produk baru, melatih pegawai agar dapat menguasai pekerjaan mereka, atau mempermudah akses data dalam berbagai bidang bagi penggunanya.
Beberapa media masa dan media elektronik seperti USA Today (Koran), PC Magazine (majalah), CNN (televise), dan Time (majalah) juga sudah menyajikan informasi dalam format CD-ROM yang dengan mudah dapat dimanfaatkan untuk berbagai kepentingan oleh pelanggannya.

D. CD-ROM dan DVD-ROM Hardware
Drive CD-ROM adalah periferal computer yang harus dihubungkan dengan CPU, dan hal tersebut juga berlaku pada DVD-ROM dimana untuk membuatnya berfungsi harus memerlukan alat lain yaitu drive DVD-ROM dan software-nya. Drive CD-ROM/DVD-ROM yang tersedia di pasaran memiliki kecepatan yang cukup bervariasi, mulai dari 4x, 8x, 16x, 24x, 48x sampai 52x speed (kecepatan bacanya). Semakin besar speednya, informasi yang diperlukan akan lebih cepat muncul di layar monitor dibandingkan dengan speed yang rendah. Beberapa perusahaan yang memproduksi optic digital ( CD-ROM dan DVD-ROM) antara lain Sony, Philip, Samsung, NEC, LG, LiteOn, Panasonic, Pioneer, BenQ dan ASUS.

E. CD-ROM dan DVD-ROM SOFTWARE
Ada berbagai macam software yang telah memasuki pasaran diantaranya adalah software untuk games, musik, film, kamus, internet, majalah, jurnal, televisi, dan lain sebagainya. Disamping produsen software dan hardware, banyak perusahaan memperoleh keuntungan dari kehadiran teknologi CD-ROM saat ini. Mereka memanfaatkan teknologi tersebut sebagai alat untuk melakukan transformasi, mencari informasi, memperkenalkan produk, dan memberikan pelatihan kepada pegawai mereka agar mereka menguasai pekerjaan mereka. Para produsen software CD-ROM biasanya menawarkan sebuah versi uji coba dengan harga yang lebih murah, bahkan kadang-kadang memberikan sebuah CD-ROM secara gratis bagi konsumen yang membeli suatu program tertentu. Seperti yang dilakukan majalah Windows dan PC yaitu dengan memberikan sebuah CD-ROM gratis bagi konsumen yang berlangganan majalah mereka.



F. Aplikasi CD-ROM dan DVD-ROM Dalam Bisnis
Dalam dunia bisnis, munculnya CD-ROM di pasar akan dapat membuat kegiatan bisnis menjadi lebih produktif, lebih menarik, dan lebih efisien karena beberapa alasan berikut :
a. Kemampuan CD-ROM dalam menyimpan informasi dalam jumlah besar.
b. Tingkat keluwesan CD-ROM dalam mendapatkan informasi.
c. CD-ROM secara ekonomis lebih murah daripada floppy disk.
d. Dengan menggabungkan multimedia, CD-ROM telah memainkan peranan yang penting dalam proyek-proyek pelatihan.
e. Munculnya teknologi CD-ROM di pasar telah memotivasi produsen software dan hardware untuk mengembangkan dan meningkatkan produk sesuai dengan kebutuhan konsumen.
f. Multimedia pelatihan dalam format CD-ROM akan lebih mudah, lebih murah dan lebih luwes disesuaikan waktunya.

Pada awalnya, para pemakai CD-ROM berorientasi pada informasi bisnis, seperti penerbit, produsen software dan hardware, para pemakai di sector pemerintah, perbankan, dan organisasi jasa lainnya. Mereka memerlukan CD_ROM karena daya simpannya yang sangat besar dengan waktu yang relative singkat dan lebih ekonomis. Ada beberapa program aplikasi yang dapat digunakan untuk menjalankan CD-ROM dan DVD-ROM, antara lain : WinAmp, Windows Media Player, Jet Audio, Nero MP3 Player, WinDVD, Power DVD pro, Ulead DVD Player, Nero DVD Speed, dan lain-lain.

G. CD-ROM-Based Training Program
beberapa perusahaan telah mencoba menggabungkan multimedia seperti TV, overhead projector, kamera video, speaker, dan pemutaran video dengan CD ROM sebagai suatu alat untuk memberikan pelatihan (training) bagi para pegawai agar mereka dapat lebih menguasai pekerjaannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar